Bagi anda yang ingin mengexplore destinasi wisata Turki, kamu wajib membaca artikel ini. Turki memiliki beberapa tempat wisata yang sangat menarik. Apa saja tempat yang bisa kamu kunjungi?
Pertama Masjid Haghia Sophia
Destinasi wisata Turki yang pertama ini dulu nya adalah gereja. Haghia Sophia awalnya dibangun sebagai gereja ortodoks yunani yang berlangsung dari tahun 360 M hingga 1453 M. Lalu dialih fungsikan menjadi masjid sampai tahun 1935. Kemudian berubah menjadi meseum hingga tahun 2020 dan dibuka kembali menjadi masjid oleh presiden Erdogan pada tanggal 24 Juli 2020.
Haghia Sophia menjadi tempat wisatawan yang wajib dikunjungi karena nilai sejarah dan juga kamu akan melihat keindahan bangunanannya yang dibuat oleh arsitek dunia. Selain masjid Haghia Sophia ada juga Masjid Biru, Masjid Biru juga salah satu destinasi wisatawan. Masjid ini dikenal dengan Masjid Biru dikarenakan masjid ini memiliki interior berwarna biru, masjid ini memiliki enam menara dan merupakan salah satu masjid termegah di Turki.
Kedua Cappadocia
Destinasi wisata Turki kedua yang bisa kamu kunjungi adalah Cappadocia. Cappadocia adalah sebuah kota yang terletak pusat Turki. Cappadocia merupakan salah satu warisan dunia UNESCO. Pemandangan alam uniknya membuat banyak wisatawan berbondong-bondong untuk mengexplore wisata Turki.
Cappadocia memiliki beberapa destinasi, destinasi yang sangat terkenal dan membuat wisatawan untuk berkunjung ke Cappadocia ialah balon udara. Bagi anda yang ini menaiki balon udara dan menikmati keindahan sunrise, kalian harus tahu waktu-waktu yang tepat.
Kapan waktu yang tepat untuk menikmati keindahan alam Cappadocia dari atas balon udara? Waktu yang terbaik adalah kisaran Mei – Oktober. Karena dibulan-bulan tersebut cuacanya sangat mendukung untuk kalian bisa menaiki balon udara.
Bagi kalian yang ingin liburan ke cappadocia lebih mudah dan teratur dapat mempertimbangkan untuk menggunakan jasa agen travel yang sudah memiliki jadwal jelas. Dwins Travel salah satu jasa travel yang bisa kalian pilih.
Selain balon udara, destinasi yang bisa kalian kunjungi adalah Uchisar Castle, destinasi populer ini merupakan kastil batu yang terletak di titik tertinggi Cappadocia. tepatnya di jalan Nevsehir Goreme dan hanya berjarak sekitar 5 Km dari Goreme. Posisinya yang berada di tempat tinggi membuat Uchisar Castle disebut sebagai pintu menuju Cappadocia. Tak hanya memiliki bentuk yang unik Uchisar Castle juga menyuguhkan panorama indah dengan pemandangannya yang menakjubkan. Kalian akan menikmati indahnya gunung Erciyes serta lembah yang tenang.
Ketiga Cruise
Destinasi wisata Turki yang ketiga yaitu menikmati sensasi menaiki Cruise / Kapal menyusuri selat Bosporus. Selat ini memisahkan Turki bagian eropa dan bagian Asia. Hanya dalam hitungan langkah, kamu sudah berada di dua benua yang berbeda, menarik sekali, ya ?
Destinasi wisata Turki yang satu ini merupakan salah satu tempat yang banyak sekali dikunjungi oleh wisatawan. Selain pemandangan yang indah, selat Bhosporus ini memiliki nilai-nilai kebudayaan dan sejarah. Selat Bhosporus merupakan tempat pertemuan berbagai budaya, sejarah dan agama. Kita dapat menemukan warisan dari zaman Byzantium, Ottoman dan zaman modern Turki.
Salah satu simbol paling ikonik dari selat Bosphorus adalah Menara Galata, sebuah menara lonceng abad pertengahan yang berdiri di sisi utara selat. Menara Galata adalah menara tertua di Istanbul, arsitekturnya memiliki keunikan tersendiri.
Setelah kalian menaiki Cruise / kapal menyusuri selat Bhosporus, kalian bisa berkunjung ke Topkapi Palace. Topkapi Palace adalah istana megah peninggalan Turki Ustmani. Keindahan bangunan kesultanan zaman dahulu ini terasa lengkap dengan keramik aneka motif dan kaligrafi yang menempel di dinding setiap ruangannya.
Keempat Gunung Uludag
Destinasi wisata Turki yang satu ini jangan sampai kalian terlewat. Gunung uludag terkenal dengan salju abadi. Jarak antara pusat kota Bursa ke pegunungan Uludag hanya membutuhkan waktu sekitar 30 menit. Gunung Uludag mempunyai ketinggian 2.543 diatas permukaan laut. Kalian akan menikmati sensasi salju di gunung Uludag.
Aktifitas apa saja yang harus kalian lakukan saat di gunung uludag? Pertama kalian bisa bermain bola salju. Kedua kalian bisa bermain ski di Uludag, dan ketiga kalian bisa menikmati pemandangan Uludag dari atas cable car.
Uludag biasanya memang memasuki musim ramai turis (peak season) pada musim dingin yakni pada Desember – Januari saat seluruh pegunungan tertutup salju. Suhunya saat itu bisa mencapai di kisaran 3-4 derajat Celcius. Kira kira kalau sedingin itu, bagaimana kalau kita mau wudhu untuk sholat ya ? Baca disini caranya.
Itu adalah tempat-tempat destinasi wisata Turki yang kalian bisa kunjungi pada saat ke Turki. Agar kalian tidak bingung atau kesasar pada saat explore Turki pertama kali. Sebaiknya kalian menggunakan jasa tour travel. Selain kalian tidak bingung kalian juga tidak perlu repot memikirkan akomodasi selama disana dan akan difasilitasi hotel bintang 5 serta bus yang nyaman pada saat kalian sedang city tour.
Kalia bisa memilih paket wisata Turki terbaik yang ada di Dwins Travel. Selain wisata Turki Dwins travel juga menyediakan paket wisata muslim lainnya seperti: wisata Aqsho, Mesir, Yordan dan juga Uzbekistan. Dan yang tak kalah menariknya di Dwins Travel kalian akan diservice sebaik mungkin.
Terakhir pada saat wisata Turki kalian sebaiknya membawa makanan dari indonesia. Karena kebanyakan masakan di Turki itu hambar dan jarang sekali nasi. Jadi bagi kalian yang ingin explore destinasi wisata Turki sebaiknya membawa bekal atau makanan kering dari indonesia ya. Konsultasikan rencana wisata Turki DISINI YA.